Sabtu, 07 Mei 2011

TIPS DAN TRIK BERSEPEDA DI TANJAKAN


Zona Sepeda – Bersepeda memang sangat menyenangkan, rute dan trek yang kita tempuh tentunya sangat beragam. Trek yang cenderung flat dan turun tentunya tidak memberikan banyak masalah bagi kebanyakan orang, akan tetapi bagaimana ketika kita menemui trek dengan medan tanjakan yang cukup ekstrim.
Zona sepeda kali ini memberikan tips dan trik untuk mengatasi kesulitan ketika kita bersepeda pada trak tanjakan (climb).

Persipan fisik yang matang dan kondisi sepeda yang fit tentunya menjadi hal pokok ketika kita bersepeda dimedan atau trek apapun baik flat trek (mendatar), descent (turunan) dan Climb (tanjakan).

Para penggemar Road bike (sepeda balap) tentunya bersepeda dijalan aspal yang cenderung halus, tidak menuntup kemungkinan para rider MTB juga bersepeda dijalan aspal untuk Cross Country atau keseharian dalam bersepeda baik untuk bekerja, sekolah ataupun sekedar berolahraga (fitness).

Medan aspal lebih cenderung digemari para roadbiker sedangkan medan offroad lebih cenderung untuk rider MTB, tips dan trik apakah yang tepat mengatasi medan tanjakan (climb) baik untuk road biker ataupun rider MTB.

Penyesuaian suspensi, teknik shifting (gigi transmisi), posisi ketinggian seatpost dan posi badan sangat menentukan kenyamanan kita ketika melibas tanjakan.

Penyesuaian Suspensi :
Tips ini untuk para rider MTB terutama cross country (XC) baik untuk medan aspal maupun offroad ringan. Ketika menghadapi tanjakan usahakan kunci (lock) suspensi depan anda agar tidak bekerja naik – turun.
Tips ini dengan tujuan ketika menanjak dan anda berdiri diatas sadel (sadle) untuk melakukan kayuhan pedal yang kuat, energi dan tenaga anda tidak terbuang percuma karena suspensi depan yang naik turun.
Suspensi yang static membuat energi ketika kita mengayuh sepeda dengan berdiri benar-benar tersalurkan secara menyeluruh pada crank.

Untuk sepeda MTB yang tidak mempunyai sistem lock, sebaiknya rider tidak dalam posisi berdiri ketika mengayuh pada tanjakan.
Untuk roadbiker penyesuaian suspensi tidak perlu karena fork depan sepeda balap sudah static.

Teknik Shifting
Tips ini berlaku untuk rider MTB maupun Roadbiker, shifting atau yang lebih dikenal dengan pemindahan gigi transmisi tentunya sudah akrab bagi anda penggemar olah raga sepeda. Shifter biasnya terletak pada handle bar (stang kemudi) sepeda kita. Shifter adalah perangkat yang terhubung dengan FD (front deraileur) dan RD (rear derailleur), FD dan RD inilah yang bertugas memidahkan gigi (chainrings) baik depan maupun belakang.
Shifting yang benar pada saat tanjakan tentunya akan memberikan kenyamanan tersendiri bagi rider.
Untuk rider yang mempunyai power (tenaga) dan otot kaki yang kuat, tidak menjadi masalah menggunakan Chainring (gir) depan paling besar dan gir belakang paling kecil, karena shifting dengan model ini akan memberikan akselari maksimum pada saat kita menganyuh sepeda.

Untuk rider pemula shifting dengan menggunakan chainring (gir) depan paling kecil dan belakang paling besar, memberikan kenyamanan ketika mengayuh pedal. Konsekuensi teknik shifting seperti ini, sepeda berjalan pelan. Tips untuk teknik ini usakan untuk tidak berdiri diatas sadel akan tetapi percepat putaran kayuhan pedal rider.

Dengan berlatih dan kebiasaan bersepeda, kita akan menemukan sendiri kemampuan otot kaki kita ketika menghadapi medan tanjakan, semakin sering bersepeda dan berlatih ditanjakan rider dapat mengukur shifting pada gir berapa yang tepat untuk menghadapi climb trek.

Posisi ketinggian Seatpost dan Sadel (sadle)
Seatpost (dudukan sadel) tentunya tidak terpisahkan dengan sadel (tempat duduk rider). Energi dan tenaga rider ketika melewati trek menanjak (climb) banyak terkuras. Tips untuk pengaturan seatpost ketika melewati tanjakan adalah usakan seatpost pada posisi maksimum kayuhan rider.

Ukur panjang kaki rider dengan meteran dengan tujuan memperoleh hasil yang akurat, tarik meteran dari telapak kaki hingga pangkal selangka. Kemudian ukur panjang Crank leght (lengan crank), misal panjang kaki 75cm dan crank lengt 25cm total adalah 95cm.
Tarik keatas meteran dari poros BB (Buttom Bracket) hingga sadle, sesuaikan ketinggian sadle dengan ukuran yang sudah anda peroleh. Ukuran tersebut merupakan titik maksimum ketika kaki kita mengayuh sepeda.

Jika terasa kurang nyaman kurangi ketinggian seatpost, tetap diingat bahwa posisi kaki haruslah hampir lurus ketika anda naik diatas sadle dan telapak kaki dipedal arah pedal jam enam (180 derajat).
Tips pengaturan ketinggian seatpost tersebut bertujuan agar energi dan tenaga rider ketika menganyuh diatas sadle tidak terbuang percuma.

Posisi Rider (Berdiri dan Duduk)
Standing Up (berdiri)
Kelebihan :
- Otot kaki bekerja maksimal dan menyeluruh, tekanan tidak hanya pada satu otot.
- Diperlukan power yang besar, sehingga akselerasi pada saat tanjakan menjadi lebih mudah.
Kekurangan :
- Rider menggunakan lebih banyak energi, karena kaki menopang berat tubuh secara keseluruhan.
- Posisi berdiri ketika menanjak mengakibatkan rider tidak bisa berjalan pelan karena cenderung melakukan akselerasi cepat.

Sitting Down (Duduk)
Kelebihan :
- Posisi rider duduk diatas sadel tentunya membuat badan terasa lebih rileks (santai), karena energy tidak terkuras berlebih.
- Beban tubuh bertumpu pada sepeda bukan pada kaki, otomatis energy yang anda punya lebih hemat.
- Rider dapat mengatur ritme bersepeda, baik untuk akselerasi cepat maupun perlahan.
Kekurangan :
- Rider dapat merasakan sakit yang berulang-ulang pada satu otot ketika trek tanjakan.

Pada dasarnya posisi duduk ketika bersepeda di medan tanjakan lebih baik dibandingkan ketika kita berdiri, energi yang kita keluarkan lebih sedikit dibandingkan posisi berdiri (standing-up).

Ketika rider melewati tanjakan yang tinggi, rider dapat mengkombinasikan 2 metode tersebut.
Posisi berdiri yang singkat ketika tanjakan tajam dapat menaikan ritme kayuhan sepeda kita.
Fokuskan posisi berdiri kita ketika mengayuh pada putaran crank, tips ini dapat menjaga tubuh tetap santai.

Kondisi sepeda yang prima juga sangat menentukan kesukseskan kita ketika melibas trek tanjakan. Berikan pelumas pada bagian pedal dan crankset.

Untuk roadbiker posiskan lengan tangan pada handle bar bagian atas dan usahankan lengan tangan tetap pada posisi santai.

Bar End

Bar End

Untuk rider MTB dan Roadbiker yang menggunakan flat bar, anda dapat menambah aksesoris pada handle bar berupa Tanduk (Bar End). Fungsi Bar End lebih untuk kenyamanan rider ketika menanjak.

Ikuti terus Tips dan Trik dalam bersepeda di zonasepeda.com. Happy Cycling,

TIPS DAN TRIK BAGAIMANA BERSEPEDA FIXIE YANG AMAN DAN NYAMAN


Zonasepeda – Sepeda Fixie adalah sebuah sepeda dengan hanya memiliki satu tingkat percepatan dan tidak mempunya Free Wheel. Saat ini Fixie sudah menjadi trend dan gaya hidup para penggemar dan pencinta sepeda di seluruh dunia.

Fixie Bike saat ini tidak hanya menjadi alat transport bike messeger atau sepeda track yang biasa berlaga di velodrome. Fixie sudah menjadi hiasan sehari-hari diseluruh dunia dan tanah air sebagai gaya hidup dan alat transportasi yang sehat, murah, simple, cepat dan tentunya ramah lingkungan.

Fixie sangat populer lekat dengan bike Messenger karena tiga hal simplicity, unbreakability dan unstealability (pengendara fixie akan merasakan 3 sensasi tersebut setelah berada diatas fixie).

Sebelumnya zonasepeda sudah membahas sejarah dan awal mula fixie itu muncul di dunia sepeda, kali ini editor coba memberikan Tips dan Trik bagaimana bersepeda Fixie yang aman dan tentunya nyaman.

Langkah – langkah bersepeda Fixie :
1. Pilih sepeda Fixied Gear :
- Cara mudah dan sederhana mendapatkan sepeda Fixie adalah membangun sepeda dari sepeda lama yang biasanya memiliki 10 percepatan (sepeda balap jadul), yang tentunya harga lebih murah dan sangat mudah di custom.
- Pastikan kedua sisi dropout merupakan horizontal dropout, vertikal dropout tidak memungkinkan untuk penyesuaian tingkat tegangnya rantai.
- Beberapa rider mengubah dropout yang semula vertikal menjadi horizontal dengan membuat dremmel.
- Jika dirasa terlalu rumit untuk memodifikasi sepeda lama menjadi fixed gear, anda dapat membeli frame jadi yang saat ini banyak beredar dipasaran (unbranded).
- Giant track atau Bianchi Pista, adalah salah satu pilihan jika anda tidak mau di pusingkan dengan modifikasi dan merakit sebuah sepeda single gear, dan tentunya harga dan budget sedikit membengkak dibandingan anda membangun sendiri sepeda no freewheel ini.
- Ketika awal membangun atau memilih sepeda fixie, kita pasti dipusingkan dengan pilihan gear depan dan belakang, pilihan akan menggunakan rem (break) atau tidak.
- Pilihan gear yang rendah dan penambahan rem depan, saat ini adalah pilihan yang banyak digunakan.
- Pilihlah Frame Fixie yang memiliki sudut seat stay dan seat tube yang tidak terlalu curam (roadbike balap pada umumnya saat ini), hal ini membuat anda nyaman berada diatas frame dengan sudut yang landai.

2. Hanya Perlu Memutar Pedal :
- Kedengaran sangat sederhana, tapi jika tidak anda cermati ketika mengendalikan fixie, hal tersebut akan berbalik dan fixie akan mengendalikan anda. Konsekuensinya adalah jatuh dan hal lain yang tentukanya tidak menyenangkan.
- Butuh waktu cukup lama untuk mendapatkan kenyamanan bersepeda Fixie, konsentrasi antara putaran pedal dengan lintasan adalah hal yang wajib.

3. Berlatih untuk menghentikan laju fixie :
- Praktek dan latihan secara acak untuk menghentikan sepeda fixie, sangat membantu penguasaan anda terhadap fixied gear.
- Pilihan menggunkan rem depan adalah awal yang bagus untuk memulai berlatih stoping. Ketika terjadi selip ketika melakukan back-pedal, anda tidak perlu panik karena masih ada brake depan. Seiring berlatih menggunkana back-pedal untuk stoping dan memperlambat laju, rem depan tidak akan anda perlukan lagi.
- Jika anda tidak belajar menghentikan laju fixie dari sekarang, kemungkinan loss control dan cidera sangat besar terjadi.

4. Lepas Cycling Computer dan Monitor heart rate :
- Jika sebelum anda terbiasa menggunakan speedo meter atau bahkan pendeteksi detak jantung (heart rate monitor), lepaslah semua perangkat tersebut dan fixie anda, nikmatikah menunggang sepeda fixie seperti saat kita masih anak-anak.

5. Belajarlah untuk mengatur tempo anda sendiri :
- Berlatih untuk melaju dan menghentikan ketika diatas fixie sangat di anjurkan. Misal ketika menghadapi lampu hijau trafic light, jika lampu menyala hijau dan posisi anda masih jauh jangan dipaksakan untuk melaju cepat mengejarnya, kondisikan pedal semampu anda, banyak kasus kecelakaan yang menimpa pengendara fixie karena berhenti mendadak di lampu merah.

Tips dan Trik :
1. Berlatih di tempat yang safe remote area (tempat yang aman dan jauh dari lalu lintas padat).
-Berlatih di tempat yang aman dari lalu lintas yang padat membuat anda semakin mahir menaiki sepeda fixie tanpa takut ada taxi yang tidak melihat anda di jalan.

2. Berlatih Skid Stop
- Praktek berhenti dengan selip roda belakang di rumput yang basah sangat membantu ketrampilan anda berfixie ria di jalanan.

3. Hindari menggunakan sepatu bertali
- Pastikan sepatu anda tanpa tali, hal ini untuk mencegah tali sepatu masuk kedalam chainring ketika rantai bergerak. Jika terpaksa menggunakan sepatu bertali pastikan tali sepatu anda pada posisi yang aman.

4. Perhatikan tingkat ketegangan rantai
- Selalu dikontrol tingkat ketegangan rantai, hal ini untuk mencegah rantai terlepas dari chainring, bahkan pada kasus fatal rantai chainring melukain kaki pengendara.

5. Migrasi ke clipless pedal
- Bergantilah ke clipless pedal jika anda sudah merasa nyaman bersepeda fixie. Jika dirasa terlalu kurang nyaman karena clipless pedal harus menggunakan sepatu sepeda khusus, anda dapat menggunkan clip model keranjang atau toe clip.
- Dengan menggunakan clipless pedal selain efektif ketika pedaling, juga memberikan kenyamanan ketika menghentikan atau memperlambat laju sepeda fixie anda.

6. Siapkan selalu 15mm kunci
- Fixie hub umumnya tidak memiliki quick release, jadi kita memerlukan kunci 15″ untuk melonggarkan baut dan mengatur ketegangan rantai. Ketegangan rantai adalah hal yang “PENTING” pada sepeda Fixie.

7. Pemanasan Lutut sebelum bersepeda
- Karena sepeda fixie hanya memiliki satu percepatan, banyak rider mengeluh lutut tegang atau kram padahal baru beberapa kilometer bersepeda. Hal ini disebabkan kurangnya pemanasan ringan sebelum bersepeda.

8. Memasang Rem adalah ide yang baik (opsional)
- Bersepeda fixie tanpa rem memang hal yang unik dan mengasah ketrampilan bersepeda. Menghentikan sepeda dengan mengandalkan tekanan pada lutut tentunya bisa berefek cidera. Pendapat ini dinilai opsional, banyak pengendara fixie sudah bertahun-tahun tanpa rem tetap tanpa masalah.

9. Mintalah bantuan teman anda untuk berlatih menaiki Fixie
- Tidak perlu malu untuk bantuan teman kita anda menaiki Fixie, berlatih bersama dan sharing pengalaman sangat membantu anda menjadi expert fixie riding.

Peringatan
1. Dibeberapa negara menggunakan sepeda tanpa Rem adalah ilegal, banyak undang-undang melarang bersepeda tanpa brake (rem), silahkan periksa untuk memastikan apakah ada larangan bersepeda tanpa rem di negara anda.

2. Waspada pada lintasa yang turun (downhills)
- Hati-hati terhadap downhills. Fixie tanpa rem sangat riskan pada lintasan yang turun, pastikan kaki anda tetap mengikuti kayuhan pedal, usahakan jangan melepas kaki dari pedal, hal tersebut akan membuat anda lepas kontrol sepeda fixie anda.
- Melatih kelenturan lutut, keseimbangan tubuh dan meningkatkan kemampuan cadence pedaling anda sangat membantu bersepeda fixie.

“Brakeless no problem”.
Sumber (wikihow)

Tips Menghindari Korban Cuci Otak

Istilah cuci otak menjadi perbincangan seiring pemberitaan tentang Negara Islam Indonesia yang menghangat belakangan ini. Mekanisme ini juga disebut-sebut sebagai cara teroris merekrut anggotanya untuk melakukan tindakan tak rasional.

Dr Surjo Dharmono Sp.KJ (K), staf bagian psikiatri Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia - Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, menyebut mekanisme itu sebagai bagian dari ilmu kognitif terapi.

"Ilmu ini mempelajari tentang pembelajaran yang salah sehingga tercipta suatu personality atau perilaku yang salah,” katanya dalam acara Pfizer Press Circle dengan tema 'Mengelola Stres dengan Benar', FX Plaza, Senayan, Jakarta, Kamis, 5 Mei 2011.

Menurutnya, ada beberapa tipe manusia yang mudah terpengaruh mekanisme cuci otak. Mereka umumnya memiliki ciri kepribadian yang labil dan rentan mengalami gangguan jiwa. Sementara tipe manusia dengan kepribadian yang stabil dan dewasa, tidak akan mudah masuk dan terjerumus dengan tindakan cuci otak.

“Jika terlanjur masuk pun, mereka yang memiliki kepribadian stabil, akan mudah keluar. Namun, bagi mereka dengan kepribadian labil akan mudah terpengaruh dan sulit untuk keluar. Bahkan bisa timbul keinginan bunuh diri karena perasaan yang kacau akibat adanya paksaan dan tekanan,” ucapnya.

Profesor Dr Jalaluddin Rachmat, pakar psikologi komunikasi dari Universitas Padjajaran menambahkan, mekanisme cuci otak sering digunakan ajaran tertentu untuk memperluas jaringan.

“Caranya dengan membatasi informasi si target, tidak boleh terima informasi dari luar. Dan, biasanya ada kepatuhan mutlak pada pimpinan, sehingga jika sudah terjerat sulit keluar. Jika memaksa ingin keluar akan terancam nyawanya.“

Mereka yang menjadi target cuci otak, pergaulannya pun akan dibatasi, hanya boleh bergaul dengan komunitasnya saja. Identitas aslinya pun seringkali diganti, ditanamkan perasaan bersalah yang berlebihan. Mereka juga dibikin gila terlebih dahulu, dibuat agar merasa ketergantunga terhadap kelompoknya.

“Orang-orang yang sedang mengalami frustasi, mereka yang baru beradaptasi dengan lingkungan baru, mengalami kegelisahan, merasa terasing, akan lebih mudah dicuci otaknya. Terutama wanita, mereka lebih rentan dipengaruhi oleh kelompok-kelompok tersebut,” katanya.

Untuk kembali ke kondisi yang normal, butuh proses konseling yang sangat lama. Efek cuci otak ini pun bisa menimbulkan gangguan kejiwaan yang cukup serius.

Artikel Asli Mari Berkawand Berjudul: Tips Menghindari Korban Cuci Otak | Mari Berkawand
Ciptakan imajinasimu www.mari-berkawand.blogspot.com

Kendaraan-kendaraan Unik nan Canggih


Kendaraan telah berevolusi ke arah bentuk-bentuk yang semakin canggih, praktis, efisien, multifungsi, nyaman dan aman digunakan. Rumah-rumah desain otomotif dunia berlomba-lomba menghadirkan kendaraan-kendaraan yang mencoba memenuhi kebutuhan manusia dengan menawarkan berbagai keunggulan. Inilah sebagian di antaranya, masih berupa konsep dan ada yang sudah siap dipesan dan diboyong ke garasi.





Sepeda dengan Music Player


Desain hasil karya Reindy Allendra ini menggabungkan music player dengan sepeda. Musik tidak bisa lepas dari aktivitas kehidupan sehari-hari. Untuk itulah sepeda ini didesain, digunakan untuk olahraga, bekerja, atau untuk sekedar jalan-jalan tanpa lepas dari alunan musik.


Music playernya dipasang di setang yang bisa dirubah-rubah posisinya dan mampu mengkonversi energi dari roda sepeda untuk mengisi baterai yang digunakan tidak hanya untuk music player-nya tapi juga untuk menyalakan lampu di malam hari

Mobil Konsep MAG LEV


Mobil konsep ini ditenagai oleh mesin listrik yang menghasilkan medan magnet yang mampu membuatnya berjalan.


Mobil MAG ini membutuhkan semua onderdilnya berjalan berdasarkan magnetisasi, yang agak impossible untuk implementasi skala besar. Tapi teknologinya sangat mengurangi kebutuhan akan energi untuk menggerakkannya karena motor elektromagnetiknya yang mampu mengurangi berat hingga 50 persen.



Proxima Konsep Hybird Sepeda Motor/Mobil


Proxima dimaksudkan untuk mengawinkan antara sebuah mobil dengan sepeda motor. Punya dua tempat duduk dengan desain minimalis yang tidak memenuhi jalan atau tempat parkir.





SAM Vehicle dari Cree Ltd


SAM ini adalah desain konsep pemenang penghargaan di Swiss dan dipatenkan sebagai kendaraan Zero Emission Vehicle (ZEV). Didesain dan dibangun oleh Cree Ltd. Saat ini masih dalam tahap prototipe dan telah disetujui untuk digunakan sebagai kendaraan untuk publik.



Honda Puyo


Honda Puyo dibuat sebagai kendaraan yang hangat dan bersahabat, baik untuk penggunanya maupun untuk pejalan kaki. Konsepnya ultra-efisien, ditenagai mesin berteknologi hydrogen fuell cell.

Bentuknya didesain dengan minimalis dan seefisien mungkin. Bodinya terbuat dari material soft yang Honda menyebutnya sebagai "gel body". Menariknya material dari alam ini bisa memancarkan cahaya alias bisa menyala.




The Scorpion Eco-Exotic Car


Mobil sport ini adalah gabungan mobil eksotis sekaligus ramah energi. Scorpion didesain oleh rumah produksi Austin dan dikembangkan oleh Ronn Motor untuk mobil hybird berbahan bakar hydrogen injected.
Berbasiskan teknologi "hydrogen on demand", mengolah air dan merubahnya menjadi hidrogen yang diinjeksi ke dalam sistem bahan bakar mobil. Masih menggunakan bahan bakar fosil untuk inisialisasinya, mobil ini mampu memnghemat bahan bakar hingga 40% dengan teknologinya dan siap bersaing dengan supercars eksotis lainnya.


Kabarnya mobil eksotis ini milai bisa dipesan di tahun 2009 ini.

Jaambaaro pedal car


Di banyak negara miskin atau sedang berkembang, ketersediaan mobil ambulan sangat terbatas. Berdasarkan pemikiran ini Benoit Angibaud mendesain Jaambaro, ambulan bertenaga pedal yang ditujukan untuk masyarakat di Afrika untuk memeroleh penanganan medis secara cepat.


Disamping digerakkan oleh pedal, kendaraan ini juga dipadu dengan mesin listrik bertenaga matahari untuk bergerak. Didesain untuk mudah dibuat dan dari material lokal yang mudah didapat, diharapkan kendaraan ini bisa dibangun dengan memanfaatkan sumberdaya lokal setempat.

Backpack Bicycle Concept


Mungkin sudah pernah melihat atau menggunakan sepeda yang bisa dilipat dan ditenteng. Tapi sepeda yang satu ini tidak hanya bisa dilipat tapi bisa dibawa layaknya tas punggung.


Designer Chang Ting Jen memperkenalkan desain sepeda ringan yang beratnya hanya 5,5 kg dan berukuran panjang 60cm ketika dilipat sehingga bisa dibawa layaknya ransel di punggung Anda dengan mudah.



Clever Concept


CLEVER adalah kependekan dari Compact Low Emissions Vehicle for Urban Transport. Kendaraan beroda tiga yang diberi nama TRON-esque ini panjangnya 10ft, lebar 3,3ft tinggi 4,4ft, dan berat 879lbs dengan wheelbase 2450mm.



Di depan dipasang vel berdiameter 17" dan 18" untuk dua roda belakangnya. Kendaraan ini didesain mampu miring di belokan dan computer-controlled hydraulic rolling system-nya mampu menjaga keseimbangan saat miring dengan sudut 45°, mirip saat mengendarai sepeda motor.


CLEVER adalah hasil kolaborasi antara TUB, BMW, dan beberapa inovator otomitif lainnya untuk mendesain kendaraan perkotaan yang ringan, rendah emisi dan irit.


Yamaha Deus Ex Machina Motorcycle


Didesain oleh Jake Loniak, mahasiswa di Art Center, Pasedena untuk Yamaha, The Yamaha Deus Ex Machina sosoknya sangat futuristis merupakan kendaraan personal yang dirancang untuk satu orang penumpang.

"Kendaraan ini ditenagai oleh ultra-capacitors dan doped nano-phoshpate batteries (biasanya juga digunakan di mobil-mobil hybird) dan dikendalikan dengan menggunakan 36 kabel-kabel udara/gas yang digerakkan oleh dua actuator linier yang dipasang di sepanjang punggungnya yang terdiri dari tulang belakang buatan."


Desainernya yakin kendaraan ini mampu mencapai kecepatan 75mph (0-60mph dalam 3 detik) dengan waktu recharge 15 menit dan cycle-time satu jam.

The Hydrogen Fuel Cell Tractor


Mesi bukan suatu pencapaian yang luar biasa, traktor baru ini menunjukkan bagaimana teknologi bahan bakar alternatif mulai unjuk gigi. Traktor ini ditenagai oleh sel-sel baterai NH2 yang tanpa emisi dan menghasilkan tenaga sebesar 106 HP. Sel-sel ini bekerja pada motor listrik yang bekerja selama 1,5 hingga 2 jam untuk setangki hidrogen.



NH2 bukan mesin berat pertama yang menggunakan energi alternatif, tetapi sepertinya inilah yang pertama didesain untuk digunakan secara komersil. Testing prototipe-nya diharapkan segera dilakukan dan siap diproduksi dalam tiga tahun.



Namir, Mobil Hybird Tercepat


Rumah desain Italdesign mendesain Namir yang diklaim sebagai mobil hybird tercepat di dunia. Bertenaga 370HP, Top speed 187mph (miles per hour) dan mampu berjalan sejauh 1200 mil tanpa mengisi bahan bakar atau re-charge.




Mesinnya ditenagai oleh suatu lithium ion battery pack dengan power 270kw, ekuivalen dengan 370HP. Efisiensi bahan bakarnya mencapai 39km/L, kira-kira 92 mil per-galon. Emisi karbonnya kurang dari 60 g/km CO2. Dan dengan 50 liter bensin supercar ini mampu berjalan sejauh 2000 mil.




Bonus:
Tabbert Paganini Caravan


Caravan mewah yang satu ini memang luar biasa dilihat dari sisi manapun. Eksteriornya menghadirkan desain yang moderen sekaligus indah dipandang. Interiornya digarap dengan sangat detail. Rak-rak di atasnya terbuat dari stainless steel anti karat dengan meja terbuat dari kayu asli yang dibuat dengan kualitas tinggi.


Atapnya mempunyai ketebalan 6 cm berfungsi menyerap panas dan meredam bunyi dipadu dengan AC yang terpasang disitu menambah kenyamanan berada di dalamnya. Masak di dapur mini dengan kulkas untuk tempat persediaan makanan dan tidak lupa kamar mandi dengan shower di langit-langitnya.


 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons